Assalamu'alaikum Wr.Wb
Pendahuluan
Hai Sobat pada kesempatan kali ini saya akan sharing mengenai kegiatan hari ini.Kebetulan hari ini bertepatan dengan hari selasa maka malamnya diadakan siaran talk show "Klaten Online" di RSPD klaten.
Latar Belakang
Karena kegiatan tersebut diadakan secara rutin maka kami saling bergantian untu mengikutinya.
Maksud dan Tujuan
Agar dapat menambah pengalaman dan meningkatkan kepercayaan diri ketika mengikuti kegiatan ini.
Pembahasan
Hari ini tepatnya tanggal 8,Januari 2019 maka sesuai jadwalnya yaitu diadakan siaran Talk Show "Klaten Online" di RSPD Klaten. Saya dan teman-teman berjumlah 5 orang yaitu Saya, Tyo, Arlia, Pahrial dan Agung yang berkesempatan ikut kali ini. Tema yang diangkat pada kesempatan kali adalah "Pengertian Magang di Dunia Industri,Fungsi dan Manfaat Bagi Pendidikan Vokasi". Satu per satu dari saling mengemukakan pendapat dan pertanyaan seputar tema tersebut dan pada akhirnya nanti Mbah Suro memperjelas dan memperbaiki argumen-argumen tersebut.Dari tema yang dibahas kita juga dapat menarik kesimpulan bahwa pentingnya magang di dunia industri bagi pedidikan vokasi.
Kesimpulan
Dari kegiatan tersebut kita dapat lebih menambah pengalaman dan kepercayaan diri. Dan tentu saja menambah wawasan khusunya bagi diri kita pribadi.
Penutup
Sekian artikel kali ini semoga bermanfaat bagi pembaca.
Wassalamu'alaikum Wr.Wb
No comments:
Post a Comment